Kabar BUMN - Sebagai penyedia layanan infrastruktur digital, PT DAyamitra Telekomunikasi Tkbk atau Mitratel telah memiliki portofolio yang lengkap.
Dengan demikian, Mitratel bisa mendukung penuh transformasi masyarakat digital.
Mitratel sendiri telah melakukan banyak langkah untuk mengembangkan infrastruktur digital.
Baca Juga: Akuisisi Tower Indosat, Perkokoh Posisi Mitratel
Seperti mengakuisisi menara telekomunikasi dan kabel serat optik (fiber optic) nasional pada 2022 lalu.
Theodorus Ardi Hartoko, Direktur Utama Mitratel, mengatakan ketersediaan menara telekomunikasi dan infrastruktur menara pendukung digital ini memperkuat konektivitas yang disediakan operator seluler yang berdampak positif terhadap digitalisasi di seluruh sektor.
“Mitratel optimistis pengembangan infrastruktur digital yang digencarkan Mitratel semakin mempercepat transformasi digital dan memudahkan publik mengakses platform digital,” ujar Teddy, sapaan akrabnya, di Jakarta, Kamis (11/5/2023), seperti dikutip KabarBUMN.com dari mitratel.co.id.
Baca Juga: Telkom Alihkan 798 Menara Telekomunikasi ke PT Mitratel
Adapun, portofolio yang dimiliki Mitratel adalah penyewaan menara (tower leasing) dan bisnis lain dalam ekosistem menara (Tower Relate Bussines).
“Portofolio Tower Leasing terus menjadi pendorong pertumbuhan perusahaan, didorong oleh pendapatan tenant dan kolokasi,” papar Teddy.
Melalui Tower Leasing, pendapatan per Maret 2023 mencapai Rp1,73 triliun atau naik 18,8% dibandingkan kuartal pertama tahun 2022.
Sementara bisnis lainnya terdiri dari fiberisasi ke tower (Fiber to The Tower), Managed Service dan solusi Project.
Mitratel juga tengah dalam proses menginisiasi bisnis Power to The Tower, Edge Infra Solution dan Active Equipment Services.
Artikel Terkait
Telkom Alihkan 798 Menara Telekomunikasi ke PT Mitratel
Akuisisi Tower Indosat, Perkokoh Posisi Mitratel
1 Orang Ditetapkan sebagai Tersangka dan Dilakukan Penahanan dalam Perkara PT Graha Telkom Sigma (GTS)
Leap-Telkom Digital Konsisten Dukung Pengembangan UMKM Indonesia Melalui PaDi UMKM
Telkom Konsisten Dorong Digitalisasi di Sektor Bisnis Perdagangan Demi Akselerasi Ekonomi Digital Nasional